Kapolres Batu Bara Terima Audiensi Mahasiswa Ikatan Pelajar Alwashliyah - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

09 April 2025

Kapolres Batu Bara Terima Audiensi Mahasiswa Ikatan Pelajar Alwashliyah

Batu Bara, suarakpk.com - Kapolres Batu Bara AKBP Doly Nelson H. H. Nainggolan, S.H., M.H didampingi Kasat Intelkam AKP Rubenta Tarigan, SH terima audiensi Mahasiswa Ikatan Pelajar Alwashliyah (IPA) di ruangannya Rabu (09/04/2025) sekira Pukul 10.30 WIB. 

Hadir Wakil Ketua I PD IPA Kabupaten Batu Bara M. Alfazaki, Wakil Ketua II PD IPA Kab. Batu Bara M. Rifal Al Azhari, Wakil Sekretaris I PD IPA Kabupaten Batu Bara Ichma Khairi dan anggota PC IPA Kabupaten Batu Bara Habib Ramzi. 


Wakil Ketua II PD IPA Kabupaten Batu Bara M. Rifal Al Azhari menyampaikan ucapan Syukur Kepada Allah SWT dan ucapan terimakasih kepada Kapolres Doly yang telah menyambut baik kehadiran mereka di Polres Batu Bara. 

Dia juga memberitahukan, Pimpinan Daerah Ikatan Pelajar Alwasliyah Kabupaten Batu Bara akan melaksanakan kegiatan latihan kader dasar (LKD) dan latihan kader menengah (LKM). 

Kegiatan ini kata Rival bertujuan menyiapkan kader IPA yang militan dan memiliki pemahaman ideologi yang kuat yang akan dilaksanakan pada Bulan Juni dan Desember 2025.

Selain itu IPA Batu Bara juga akan melaksanakan kegiatan coacing IPA / Upgrading dengan tujuan untuk membantu seorang Kader IPA atau pengurus untuk berkembang, meningkatkan kinerja, dan mencapai tujuan.

Akan melaksanakan kegiatan kajian ideologi dan keislaman dengan tujuan memperdalam wawasan keislaman dan ideologi Al Washliyah dan akan dilaksanakan setiap bulan pada minggu pertama. 

Akan Melaksanakan Kegiatan IPA Goes to Sekolah dengan tujuan untuk melakukan promosi IPA sekaligus syiar dakwah IPA
yang akan dilaksanakan pada Bulan Juli - November 2025.

Tidak sampai disitu, IPA Batu Bara juga akan melakukan bakti sosial dan pengabdian masyarakat dengan tujuan menumbuhkan kepedulian sosial kader Ikatan pelajar Al Washliyah. 

Akan melakukan kegiatan pelatihan Khatib/Imam Sholat Jumat dengan tujuan meningkatkan kapasitas kader IPA dalam bidang dakwah dan kepemimpinan spiritual. 

Akan dilakukan kegiatan seminar pendidikan dengan tujuan meningkatkan kesadaran pelajar dan masyarakat tentang pentingnya pendidikan sebagai pilar kemajuan bangsa yang akan dilaksanakan Pada Bulan November 2025 dan akan melakukan pelatihan desain dan konten kreatif dengan tujuan meningkatkan kapasitas kader IPA dalam media digital, dan akan dilaksanakan pada Bulan Oktober 2025.


Pada kesempatan yang sama, Wakil Sekretaris I PD IPA Kabupaten Batu Bara Ihcma Khairi meminta saran dan bimbingan dari Kapolres Batu Bara yang mana pihaknya akan melaksanakan pelantikan pada Bulan Mei 2025 serta meminta Kapolres Batu Bara dapat menurunkan anggotanya dalam pengamanan pelantikan. 

Kapolres Doly Nelson menyambut baik program yang disampaikan IPA Kabupaten Batu Bara dan berharap semua program yang akan dilaksanakan berjalan dengan baik. 

" Saya berharap adek - adek agar tidak menggunakan narkotika serta memberitahukan apabila akan melaksanakan kegiatan yang positif  kepada kami di Polres Batu Bara, " pintanya.

"Kegiatan yang Positif yang akan dilakukan, Kami dari Polres Batu Bara sangat mendukung, " imbuh Kapolres. 

Kasat Intelkam Polres Batu Bara AKP Rubenta Tarigan, SH memberitahukan  agar tetap melakukan Kordinasi dengan Sat Intelkam Polres Batu Bara terkait kegiatan - kegiatan yang akan dilaksanakan di Wilkum Polres Batu Bara. 

Audiensi yang dilakukan oleh para Mahasiswa dari Alwasliyah Kabupaten Batu Bara guna menjalin hubungan Silahturahmi dengan Kapolres Batu Bara yang Baru. 

(Amy) 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)