Wakil Bupati Laode Asrafil Jagai Pengangkutan Sampah di Bay Pas Kota Raha - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

07 Maret 2025

Wakil Bupati Laode Asrafil Jagai Pengangkutan Sampah di Bay Pas Kota Raha

 


MIUNA, suarakpk.com


Keseriusan Pemerintah Daerah Kabupaten Muna terhadap Masalah sampah di Muna terus diperlihatkan


Hari ini Jumat, Wakil Bupati Muna Laode Asrafil pimpin langsung pengangkutan sampah yang beradah di jembatan jalan bay pas Kota Raha.


"Ini adalah sudah menjadi komitmen diawal masa jabatan kami bertugas. Dan kegiatan seperti ini juga kita rangkaian dengan kegiatan setiap hari Jumat. Namanya Jumat bersih,"jelas Laode Asrafil.


Kata dia, pengangkutan sampai hari ini yang dimulai sejak pukul 10.00 wita, itu melibatkan unsur OPD terkait. Karena tidak ada anggarannya,  maka untuk pembelian solar hari ini itu dipatungankan. Dan alhamdulilah solar cukup untuk kegiatan alat berat tertutupi hari ini.


Karena hari ini Jumat, maka kami hentikan sementara kegiatan pengangkutan sampah hingga selesai shalat Jumat akan dilanjutkan kembali 


"Alat berat fokus mengangkut sampah baik yang berada di darat maupun yang berada didalam kali jembatan.  Sementara mobil pengangkut sampah sampai ketempat penampungan itu menggunakan enam buah mobil DLH,"sebutnya.


Laode Asrafil juga menyebutkan bahwa  tugas tugas membersihkan hingga mengangkut sampah itu berkelanjutan. Setelah selesai yang ini maka akan dilanjutkan mengangkut sampah yang ada di kanal kanal itu bisa terangkut.


Begitu pula sampah sampah yang ada di laut. "Kita akan programkan kegiatan ini bisa berjalan. Kita tinggal menunggu waktunya saja kapan dimulai. Karena itu kami hanya minta kesadaran kita semua masyarakat kota agar tidak membuat sampah sembarangan tempat,"ungkapnya. (Udin Yaddi)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)