Jalan Sehat Dan Lomba Antar RT Meriahkan HUT RI Ke 79 Desa Pucuksari - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Pelantikan Presiden


 


 

Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

25 Agustus 2024

Jalan Sehat Dan Lomba Antar RT Meriahkan HUT RI Ke 79 Desa Pucuksari


KENDAL,  suarakpk.com - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) yang ke - 79, Desa Pucuksari, khususnya dusun Santren dan Dusun Pucung, Kecamatan Weleri, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah, mengadakan acara jalan sehat pada hari minggu (25/8/2024).

Kepala Desa Pucuksari Sucipto Mulyo mengatakan "Acara ini bertujuan untuk memeriahkan hari kemerdekaan sekaligus mempererat tali silaturahmi antar Warga serta mendorong gaya hidup sehat di tengah Masyarakat" ujarnya.

Cipto menambahkan, Jalan sehat dimulai pukul 07.00 - 11.00 dengan titik kumpul di halaman masjid Baitul Mutaqin dusun Santren.

Dengan hadiah utama jalan sehat yaitu 2 unit sepeda listrik sumbangan pribadi dari kepala Desa Pucuksari dan diikuti hadiah hiburan lainnya serta beberapa sembako yang diambilkan anggaran dari swadaya Masyarakat.

Jalan sehat diikuti peserta yang terdiri dari berbagai kalangan usia ini dan mengikuti dengan semangatnya, membuat Kades Pucuksari bangga dan mengungkapkan rasa syukurnya atas antusias Warganya.

Sementara menunggu doorprice dibagikan, lanjut cipto," acara diisi dengan gerak dan lagu berkelompok antar RT," tuturnya.

Disisi lain, salah satu warga yang akrab di panggil mas ben dusun santren mengaku senang dengan adanya salah satu rangkaian  acara selama bulan agustus ini.

"Semoga desa ini tambah maju dan makmur tentunya, untuk pemudanya juga tambah kreatifitasnya, " tuturnya.

"Senang sekali, lanjut salah satu Warga lainnya yang namanya enggan dipublikasikan, selain sehat juga bisa jadi ajang silaturahmi juga, walaupun saya tidak mendapat hadiah, mungkin belum rezeki aja," ungkapnya. (Heru/Beki/red)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)