SUKOHARJO, suarakpk.com - Warga Masyarakat Desa Kertonatan semarakan HUT RI KE -79.Dengan menggelar beberapa even .Even Kegiatan yang dilakukan oleh warga masyarakat meliputi , lomba K 3 yang dimulai tanggal 12 -15 Agustus 2024.
Dan yang kedua , diadakan malam tirakatan dari 16 Agustus sampai 24 Agustus 2024 malam. Dibalai Desa Kertonatan.
Puncak acara kegiatan dalam mēmeriahkan HUT RI yang ke -79 berupa karnaval yang diikui 32 organisasi dan 20 RT yang ada di Desa Kertonatan.
Yang mana karnaval tersebut diberangkan siang hari jam 14.00 wib , dari lapangan Desa Kertonatan menuju Sekolah Dasar Negeri 1 Kertonatan. Dan peserta karnaval akan dinilai oleh tim lomba siapa nanti yang akan menjadi pemenang.
Hadir dalam acara karnaval tersebut , sejumlah tamu undangan , baik dari Tokoh masyarakat , pemuka agama , dan beberapa toko organisasi yang ada di Desa Kertonatan.
Demikian keterangan yang disampaikan oleh ketua penyelenggara , Andi Subandriyo SH , Spd , Mpd. kepada SuaraKPK , Sabtu (24/8) di lapangan Desa Kertonatan.
Ditambahkan masih menurut Andi ,bahwa kegiatan Semarak Desa Kertonatan dalam rangka memeriahkan HUT RI yang ke -79 , akan ditutup dengan malam hiburan yang diselenggarakan malam nanti didepan halaman Percetakan Putra Nusantara , kata Andi mengakhiri pembicaraanya dengan SuaraKPK. (Eas , Smn).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar