BATANG, suarakpk.com. TK Negeri Pembina Banyuputih merupakan TK Negeri Pembina Satu-satunya di Kecamatan Banyuputih, Kabupaten Batang tepatnya di Desa Dlimas, TK berada di belakang Balai Desa Dlimas, PLT Kepala Sekolah TK Negeri Pembina Banyuputih Dina Mufidah,S.Pd.AUD,M.Pd, yang menjabat secara definitif di TK Negeri Pembina Gringsing kepada media ini Jum'at (5/4/2024) menyampaikan, TK Negeri Pembina ini adalah angkaran pertama tahun 2023 - 2024.
" TK Negeri pembina Banyuputih ini baru angkatan pertama yaitu tahun ajaran 2023-2024, yang sangat di dukung oleh warga sekitar dan orang tua murid, mempunyai 51 siswa-siswi, terdiri dari TK A & TK B." ujarnya.
Diina menambahkan "pada hari Jumat, 5 April 2024 TK Pembina Negeri Banyuputih mengadakan lomba desain ruang kelas agar menjadi bagus dan nyaman untuk kegiatan Belajar Mengajar." imbuhnya.
Kegiatan di hadiri oleh Sopa Ningsih,S.Pd,M.Pd Pengawas TK,Agus Sutrianto,S.Pd,M.Si Korwil bidik wilayah Kecamatan Banyuputih, dan para orang tua murid,
Lomba yang di ikuti oleh Siswa - Siswi TK Negeri Pembina Banyuputih sangat antusias dan orang tua murid juga ikut peranserta dalam menyambut lomba tersebut.
Sebagai juri dalam lomba desain ruang kelas yaitu Sopa Ningsih,S.Pd,M.Pd dan Agus Sutrianto,S.Pd,M.Si.
"Parenting atau kemitraan dengan orangtua murid menjadi kelas yang representatif untuk pembelajaran agar anak-anak itu nyaman,krasan dan betah di ruang kelas dalam mengikuti pembelajaran, Kriteria yang di nilai tentang keindahan,kerajinan dan kreativitas dalam menghias dan desain ruang kelas, pada kesempatan ini yang mendapatkan juara 1 yaitu Kelas B karena mendapatkan nilai terbanyak dari kriteria yang di tentukan" ujar Agus.
Dalam bulan ramadhan ini dari keluarga besar TK Negeri Pembina Banyuputih, melalu infaq setiap hari Jumat selama 1 semester ini, memberikan Santunan kepada murid yang yatim pintu dan duaffa (kurang mampu), yaitu di berikan kepada 5 murid yang yatim piatu, diberikan bingkisan dan uang santunan, agar bisa bermanfaat.
Di tambahkan Agus, berharap "dengan adanya kegiatan-kegiatan ini agar TK Negeri Pembina Banyuputih dikenal dan diketahui oleh kalangan masyarakat tidak hanya di desa Dlimas tapi dari desa tetangga pun mengetahui serta dapat mempercayakan putra putrinya untuk bersekolah di TK Negeri Pembina Banyuputih" pungkasnya. (Angga/Red).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar