Viral, Kantor Desa Sidobinangun Disegel Warga, Kapolsek Bone-Bone Bertindak - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

31 Maret 2024

Viral, Kantor Desa Sidobinangun Disegel Warga, Kapolsek Bone-Bone Bertindak

LUWU UTARA, suarakpk.com — Diduga dipicu kasus pribadi kepala Desa, puluhan warga mendatangi dan melakukan aksi penutupan secara paksa kantor desa Sidobinangun kabupaten Luwu Utara, Kamis 21 Maret 2024 sekitar Pukul. 10.30 Wita.

Selain melakukan penyegelan kantor, saat kejadian, diduga warga juga melakukan aksinya dengan merusak sejumlah atribut kantor, dan kejadian itu, aparat desa Sidobinangun melaporkan kejadian tersebut, ke Polsek Bone-Bone.

Tidak butuh waktu lama, pasca kejadian, Kompol I Made Untung Sunantara, S. Sos. M.Si didampingi Ps. kanit Ops Unit Intelkam Polsek Bone-Bone Aipda Hariyanto, berkunjung langsung serta menyampaikan kepada aparat desa Sidobinangun, kembali melakukan aktifitas yakni selaku pelayan masyarakat desa.

“Jadi Kedatangan saya kesini, adanya laporan resmi yang di buat oleh aparat pemerintah desa Sidobinangun terkait kejadian pengerusakan dan penyegelan kantor desa Sidobinangun meminta hari ini juga, kantor desa yang disegel, segera di buka kembali, agar pelayanan masyarakat dapat berjalan kembali seperti hari-hari biasanya,” pinta Kapolsek I Made Sunantara

Menanggapi tuntutan Aliansi Masyarakat Desa Sidobinangun melalui Musogin diantaranya, bahwa Aliansi Masyarakat Desa Sidobinangun yang di pimpin oleh Musogin, Edi Sultan dan Muliyani, hari ini juga siap membuka kembali Kantor Desa yang disegel.

“Perlu dipahamj bersama, bahwa pelayanan di kantor Desa Sidobinangun berharap agar pemerintah desa tidak melakukan diskriminasi terhadap kelompok aliansi masyarakat Desa Sidobinangun dalam hal pelayanan dan tidak di beda-beda kan dalam pelayanan,” ujarnya.

Tidak hanya itu, Kapolsek I Made Sunantara juga menyampaikan, bahwa terkait sepanduk yang terpasang di pagar kantor Desa yang merupakan aspirasi masyarakat Desa Sidobinangun agar tidak di buka dan tetap terpasang.seperti biasanya, harapnya.

“Jadi Mari kita bersama-sama menjaga kondusifitas kamtib di wilayah desa Sidobinangun agar tetap aman dan kondusif,” tandasnya

Sementara itu, Sekitar Pukul. 23.40 Wita, Aliansi Masyarakat Desa Sidobinangun yang di pimpin oleh Musogin, Edi Sultan dan Muliyani membuka segel kantor Desa Sidobinangun, sehingga pelayanan masyarakat di kantor Desa dapat berjalan sebagaimana mestinya. (Andi.R/Red)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)