Yogyakarta, Suarakpk.com - Kegiatan Operasi Keselamatan Progo-2024 telah memasuki hari ke-7 terhitung pada tanggal 10 Maret 2024. Oleh karena itu analisa dan evaluasi (Anev) mingguan dilakukan guna mengetahui seberapa efektif dan efisiennya kegiatan yang dilakukan selama operasi.
Kabidhumas Polda DIY Kombes Pol Nugroho Arianto, S.I.K., M.H. mengatakan bahwa hasil anev mingguan pelaksanaan operasi menunjukan beberapa tren kenaikan dibandingkan tahun lalu.
“Berdasarkan laporan dari petugas anev, pelaksanaan selama 7 hari Operasi Keselamatan Progo-2024 menunjukan tren kenaikan dibanding tahun lalu. Seperti angka kecelakaan, berdasarkan data mingguan pada Tahun 2023 terjadi 43 kejadian sedangkan pada tahun ini naik menjadi 121 kejadian. Kemudian angka penilangan pada tahun lalu ada 786 kali, sedangkan ditahun ini petugas telah melakukan 2046 penilangan. Sementara itu, angka teguran tahun lalu sejumlah 13356 teguran, sedangkan tahun ini turun menjadi 7976 teguran”, ungkap Nugroho.
Kombes Pol Nugroho menambahkan bahwa penambahan angka laka lantas tersebut berdasarkan analisa mayoritas terjadi ditingkat mahasiswa.
“Kenaikan angka kecelakaan yang tadi saya sebutkan berdasarkan anatomi anev laka lantas, yang terlibat kecelakaan ini datanya tinggi di mahasiswa. Oleh karna itu sekali lagi kami menghimbau untuk tetap mematuhi peraturan lalu lintas, gunakan jalur sesuai peruntukannya dan jangan melawan arus. Karena hal tersebut sangat berpotensi menimbulkan kecelakaan”, ucap Nugroho.
(Gunawan/ red).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar