Jumat Curhat Warga Keluhkan Sulitnya Bayar Pajak Kendaraan Bermotor - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Pelantikan Presiden


 


 

Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

05 Mei 2023

Jumat Curhat Warga Keluhkan Sulitnya Bayar Pajak Kendaraan Bermotor

 


MUNA, suarakpk.com -


Setelah ada kegiatan Jumat curhat yang dilaksanakan Polres Muna,  sedikitnya sudah dapat membantu masyarakat sekitar dalam menjawab setiap keluh kesah warga yang berkaitan dengan peran serta tugas polisi yang dihadapi masyarakat selama ini.


Misalnya keluhan Jamil salah seorang warga Kelurahan Raha III Kabupaten Muna. Dalam curhatnya dia mengeluhkan soal sulitnya untuk membayar pajak kendaraannya.


"Saya mau bayar pajak motor di Kantor Samsat tapi dipersulit karena motor tersebut saya beli bekas dari orang dan sekarang orang yang punya motor sudah meninggal,"sebutnya.


Sulitnya itu ada pada KTP pemilik kendaraan. "Saya mau ambil dimana?  Sementara di Kantor samsat minta KTP pemilik motor pertama, olehnya itu saya minta masukannya kira-kira bagaimana caranya agar motor tersebut bisa saya bayarkan pajaknya,"curhat Jamil.


Untuk menjawab curhatan warga tersebut, Wakapolres KOMPOL ANDI USRI, S.H., M.H yang pimpinan giat Jumat curhat memberikan kesempatan kepada Kanit Kamsel Sat Lantas Polres Muna IPDA ANDI SIRI YUSUF, S.Sos untuk menjawab curhatan warga.


"Terkait pembayaran pajak sebenarnya tidak mempersulit masyarakat kebetulan saya juga pernah ditugaskan di Samsat. Apalagi sekarang sistim nya online jadi semua langsung terkoneksi ke Kantor pusat, itu semua dilakukan untuk mengantisipasi adanya motor curian yang diperjual belikan, dimana pada saat di curi biasanya masih tersimpan STNK didalam sadel/tempat duduk motor, tapi untuk lebih jelasnya lagi nanti bisa dipertanyakan langsung di Kantor Samsat,"jelasnya. 


Jumat Curhat yang dilaksanakan Pores Muna kali ini dipimpin oleh Wakapolres Muna KOMPOL ANDI USRI, S.H., M.H dan dihadiri 

- Lurah Raha III LA ODE HADASI, SE,

- Kabag Ops Polres Muna AKP MUH. OGEN, S.H., M.M. 

- Kasat Binmas Polres Muna AKP LA HADIA

- Kasat Samapta Polres Muna AKP TRIYATNO

- Kanit Kamsel Sat Lantas Polres Muna IPDA ANDI SIRI YUSUF, S.Sos

- KBO Sat Binmas Polres Muna IPDA HERMAN ALLORERUNG

- Kasi Humas Polres Muna IPDA AKHMAD AMIN HARUN


Dalam kesempatan tersebut Wakapolres Muna memberikan himbauan Kamtibmas kepada masyarakat yang hadir dalam kegiatan tersebut. (Udin Yaddi)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)