Kasihumas Polres Kulonprogo Iptu Triatmi Noviartuti dalam keterangannya menjelaskan jika penangkapan berawal ketika jajaran piket Reskrim Polres Kulonprogo mendapat info dari Polres Purworejo jika mereka mengejar kawanan pencuri handphone yang lari menuju wilayah Kulonprogo dengan mengendarai Mobil Izusu Elf dengan Nopol AG 7481 K.
"Mendapat informasi dari Polres Purworejo terkait adanya kawanan pencuri handphone yang mereka kejar dan mengarah ke Kulonprogo, maka piket reskrim dibawah komando AKP Winarso bersama piket Satsamapta gerak cepat dan berhasil menangkap kawanan pencuri tersebut di Tugu Pensil", jelasnya.
Ditambahkan Iptu Novi jika, "kawanan pencuri handphone tersebut beraksi saat ada konser di Alun-Alun Purworejo", tambahnya.
Lebih lanjut Iptu Novi menerangkan jika dalam penangkapan 12 orang kawanan pencuri yang terdiri dari 11 laki laki dan 1 perempuan tersebut ditemukan barang bukti berupa 36 handphone berbagai merk serta sejumlah tas kecil atau dompet yang diduga juga hasil pencurian saat konser.
"Kami menemukan barang bukti 36 handphone serta tas kecil atau dompet, diduga semua itu hasil pencurian saat berlangsung konser Deni Caknan di Alun alun Purworejo, semua ada 12 terduga pelaku, 11 laki laki dan 1 perempuan", terangnya.
"Selanjutnya para pelaku beserta barang bukti dibawa ke Mako Polres Purworejo untuk proses lebih lanjut", tutupnya. (Jimy/red)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar