Taklukkan Pelita Medan Soccer 4 - 1, PS Sania Putra Melenggang Ke Semifinal Piala Inalum 2022 - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

14 Desember 2022

Taklukkan Pelita Medan Soccer 4 - 1, PS Sania Putra Melenggang Ke Semifinal Piala Inalum 2022

Batu Bara, suarakpk.com - Usai menaklukkan Pelita Medan Soccer 4 - 1 (2 - 1), di Lapangan Utama Tanjung Gading, Kecamatan Sei Suka, Kabupaten Batu Bara, Sumatera Utara Selasa (13/12/2022), PS Sania Putra Kuala Tanjung melenggang maju ke semifinal pada turnamen Piala Inalum tahun 2022.  

 
Atas kemenangan PS Sania Putra, sekitar 2000 penonton yang menyaksikan pertandingan perdana babak kedua delapan besar itu antusias dan merasa  optimis akan sampai ke semi final, dan berharap dapat membawa Piala Inalum ke Kuala Tanjung.

Pertandingan Pelita Medan Soccer vs PS Sania Putra yang dipimipin wasit Junaidi, 
berlangsung kurang seimbang. Tim asuhan pelatih Ari Subowo keliatan lebih menguasai kendali permainan. PS Sania Putra  memang benar - benar memperlihatkan kwalitas terbaiknya, tak tanggung-tanggung, serangan yang dilancarkan juga lebih terarah. Baik dari sektor kiri dan kanan maupun lewat lapangan tengah, maneuver yang dilakukan para pemain PS Sania Putra cukup merepotkan barisan pertahanan tim juara Pool A  yang dikoordinir Jerry Sembiring.

Meski kiper Safrizal harus jatuh bangun mengawal gawang Pelita Medan Soccer, namun empat gol tidak terhindarkan menggetarkan gawangnya 

Keempat gol PS Sania Putra  diawali Akwila Getsemani menit 21, M Fardan  Azmi menit 53, Riki Kurniadi  menit 87 dan menit 90, Satu gol balasan dari Pelita Medan soccer  sebelum babak pertama usai.
 
Dalam pertandingan ini wasit mengeluarkan lima kartu kuning , tiga kartu untuk pemain PS Sania Putra dan dua kartu untuk pemain Pelita Medan soccer. 

Esok Rabu 14 Desember 2022,  pertandingan Delapan besar kedua antara Inalum FC VS Harjuna Putra FC. 

(Amy)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)