Blora,suarakpk.com - Bertempat di dukuh Bulakgading desa Doplang kecamatan Jati kabupaten Blora. Peresmian pencanangan kampung KB yang diikuti 4 desa, Doplang, Gabusan, Singget, Tobo yang dipusatkan di salah satu dusun didesa Doplang, dusun Bulakgading, saat ini di kecamatan Jati sudah semua 12 desa menyandang kampung KB.
Senin, (31/10/2022) pukul 09.45 wib rombongan Kadinas dalduk KB, Camat, dan kades Doplang di sambut pemberian bunga, tari gambyong, dan barongan Taruno Joyo dukuh Grogol.
Agus Supriyono dalam sambutannya mengatakan," saya sangat berterima kasih kepada seluruh tamu undangan yang hadir dari 4 desa yang melaksanakan pencanangan kampung KB bersama di dukuh Bulakgading, Kadinas Daldug KB bersama Forkompincam yang hadir, kepala puskesmas Doplang, Plkb kecamatan Jati, serta kader masyarakat yang hadir,"katanya.
Agus Supriyono menambahkan,"desa Doplang siap menyukseskan program pemerintah termasuk program KB di baru dicanangkan bersama ini semoga hal ini bisa memacu peran petugas, kader desa untuk saling bekerja sama dalam menyukseskan program KB ini," tambahnya.
Agus Supriyono juga menjelaskan," bahwa desa Doplang dan gabusan masuk desa miskin,sehingga harapannya kedepan adanya program untuk desa Doplang dan gabusa.
dusun bulakgading merupakan desa yang mempunyai 1 RT,1RW,54 KK,(1kadus) merupakan dusun wanita, karena suami nya pada keluar dusun bekerja membuat batu bata di Serang (Jawa barat),"jelasnya.
Disini bank sampah sudah berjalan dan dikelola oleh warga sendiri,hal ini menjadi Pioneer percontohan di desa Doplang diakhir sambutannya Agus Supriyono juga menyayangkan di kecamatan Jati perkawinan dini masih tinggi,hal ini menjadi permasalahan di tingkat desa sendiri dan menjadi permasalahan kedepan dengan program pemerintah sendiri.
Kadinas dalduk dan KB yang di wakili Kabag Dalduk dan Penggerak Anton Suwoto," sangat sangat mengapresiasi kepada desa yang hari ini mengadakan pencanangan kampung KB dan berterima kasih kepada kepala desa Doplang atas sambutannya yang luar biasa ini dengan pencanangan kampung KB di 4 desa,gabusan,Doplang,Tobo, Singget ,ini berarti untuk kecamatan Jati, sudah 12 desa(100%) menjadi Kampung KB, dan ini bisa menjadi contoh kecamatan lain dikab Blora saat ini,"ujarnya.
"Anton Suwoto juga mengapresiasi regu koor dusun Bulakgading walaupun berusia tidak muda sudah banyak yang tua dengan semangatnya menyanyikan lagu Indonesia raya dengan semangat dan suara keras hal ini menjadikan tamu yang hadir juga semagat juga,"jelas Anton.
Anton berharap,"desa yang sudah mengadakan pencanangan kampung KB, supaya bekerja secara lintas sektoral seperti dengan Puskesmas, Babinsa, Babinkamtikmas,dan kader supaya target KB bisa terlaksana,dengan berhasilnya dan bisa mengendalikan KB didesa akan banyak manfaatnya untuk masyarakat itu sendiri.diantaranya kesehatan ibu ibu terjaga,kesehatan anak terjaga dengan baik,
dengan adanya kampung KB, bisa menjadi sosialisasi bagi pasangan muda yang baru menikah, masyarakat tahu dan diajari cara menyajikan makanan yang baik dan benar dari kecukupan gizi untuk anak anak, dikampung KB juga ada pembinaan cara merawat bayi yang benar, PIK R,bagi remaja yang ikut kegiatan didalamnya bisa mencegah perkawinan dini, mencegah sek bebas,mencegah (napza) pemakaian Narkoba,"Harapannya.
Diakhir sambutannya Anton Suwoto menyarankan kepada wanita yang berusia lebih 35 tahun,supaya tetep ikut KB,selama masih bisa haid /menstruasi, berarti wanita ini masih bisa punya anak lagi, kalau lahir dipastikan bayinya akan terlahir stunting lagi. Untuk usai pernikahan wanita sebaiknya berusia 20 tahun, supaya lebih siap menjadi ibu,alat reproduksinya sudah siap, tahu cara merawat bayi,secara fisik. Sudah siap semuanya,sedang kan kalau lelaki berumur 25tahun supaya siap lahir batin,siap menjadi bapak,siap secara spesikis,dan bisa bertanggung jawab sebagai kepala keluarga,"jelas Anto.
Pencanangan dan Peresmian kampung KB dihadiri, Forkompincam Jati, Camat Jati Drs muhari, batitu'ud Koramil 11/ Jati peltu Jasman,Bripka Pramu ,kordinator plkb kec jati,risqi ,kepala puskesmas Doplang Surahman ,kepala desa, kader KB dari 4 desa Doplang (Agus Supriyanto,desa gabusan , parsidi ,desa Tobo Edy supoyo,desa singget, catur Harnowo), perangkat desa,tokoh masyarakat desa Doplang dalam pencanangan kampung KB ini juga dipamerkan hasil UMKM yang menjadi unggulan desa Doplang saat ini yang nantinya juga akan menambah hasil pendapatan kelompok yang mengelola UMKM itu sendiri, dengan hadirnya STAN UMKM supaya warga yang hadir biar tahu bahwa UMKM di desa Doplang juga bisa berkembang saat ini,dengan ditampilkan UMKM ini bisa menarik pembeli dari luar desa Doplang yang akhirnya juga menambah pendapatan warga itu sendiri dan ada pertumbuhan ekonomi lokal.
Sambutan Drs Muhari Untuk pencanangan kampung KB,jangan berhenti setelah di canangkan dan diresmikan,membentuk lebih mudah dari pada mempertahankan ,diharapkan di 4 desa yang hari ini dicanangkan desa singget di dukuh karang tengah,desa Doplang di dusun bulakgading,desa gabusan di dusun Mekuwon lor,desa Tobo di dusun Tobo, dan desa lainya yang sudah dahulu pencanangan kampung KB ,supaya bekerja lintas sektoral dengan maksud bisa lebih berhasil dalam menjalankan program kampung KB .(Dwi/red)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar