Karang Taruna Bina Sejahtera, Desa Karangduren : "Sumpah Pemuda bukan Sumpah Serapah" - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad




 

Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

31 Oktober 2022

Karang Taruna Bina Sejahtera, Desa Karangduren : "Sumpah Pemuda bukan Sumpah Serapah"

KAB.SEMARANG, suarakpk.com – Dalam rangka memeriahkan peringatan Hari Sumpat Pemuda, kemarin Jumat (28/10/2022), Karang Taruna Bina Sejahtera, Desa Karangduren, Kecamatan Tengaran, Kabupaten Semarang, menampilkan Drama Teater dengan Judul ”Sumpah Pemuda bukan Sumpah Serapah” di halaman rumah Kepala Desa Karangduren.

Nampak hadir Camat Tengaran Dewanto Leksono Widagdo, S. STP., M.M. Ketua Komisi D. DPRD Kab. Semarang Drs Pujo Pramujito, BPD, Perangkat Desa, RT, RW, ibu ibu PKK, tokoh tokoh Agama,Masyarakat.

Camat Tengaran Dewanto Leksono Widagdo, S. STP., M.M dalam sambutannya menuturkan, bahawa peringatan hari Sumpah Pemuda merupakan salah satu upaya untuk menghadirkan sejarah masa lalu, sebagai pembelajaran, sekaligus tolak ukur, untuk dijadikan teladan maupun inpirasi pengerak langkah menuju visi bangsa yang besar.

“Peringatan hari Sumpah Pemuda pada 28 oktober 1928, dahulu memberikan pelajaran, bagaimana menyikapi perbedaan sikap primordial, suku, agama, ras dan kultur, bukan menjadi halangan yang dapat melemahkan bangsa Indonesia, terbukti dahulu pemuda memiliki peran penting dalam memproklamasikan kemerdekaan Indonesia,” tuturnya.

Dikatakan Dewanto, bahwa sejarah telah membuktikan, pemuda menjadi tonggak kuat menuju kemerdekaan. Peranya juga tercatat dengan tinta emas sepanjang massa.

“Yang kami harapkan, bapak ibu, monggo, untuk kemerdekaan yang kita peroleh ini, bisa kita isi dengan sebaik baiknya,” katanya.

Terkait dengan persatuan dan kesatuan, Dewanto mengingatkan, sebuah pesan yang disampaikan oleh Jenderal Besar Sudirman.

“Pesannya begini bapak ibu, kalo kita pengen menang, maka kita harus kuat, kalo kita kuat, maka kita harus bersatu, kalo kita pengen Bersatu, maka kita harus hidupkan semangat silahturohmi. Alhamdhulilah, ini proses kita bersilahturohmi untuk memperkuat persatuan dan kesatuan,” ucapnya.

Dewato menandaskan dan mengapresiasi persatuan yang terbangun dalam karang taruna Desa Karangduren.

“Mungkin beberapa waktu yang lalu parsial, bermacem macem, tetapi alhamdhulilah bisa dipersatukan di tempat ini dan di waktu ini, sehingga kami menyampaikan apresiasi,” tandasnya.

Lebih lanjut Dewanto berharap rasa persatuan dan kesatuan karang taruna Desa Karangduren untuk dapat terus dipupukan.

“Mari kita jaga perstuan dan kesatuan yang ada di Indonesia" ujarnya.

Sementara, Ketua Karang Taruna Bina sejahtera Desa Karangduren, Eko Prasetyo, mengungkapkan, bahwa dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda, pemuda desa karangduren bersempakat memfokuskan pada drama teater dengan mengangkat tema “Sumpah Pemuda bukan Sumpah Serapah.”

“Jadi pada malam ini, pagelaran ada beberapa drama atau adekan, mengisahkan bagaimana sebuah perjalanan Sumpah Pemuda pada 94 tahun yang lalu,” ungkapnya.

Eko mengatakan, dengan adanya peringatan sumpah Pemuda, telah mengingatkan pemuda jaman milineal, tentang sejarah.

“Inti dari peringatan ini adalah, rasa satu kesatuan, jadi satu tanah air, satu bangsa satu Bahasa, kami mengajak pemuda pemuda semua, kalau kita bersama sama, Bersatu, mimpi apapun, yang kita cita citakan bangsa ini bisa terwujud," pungkasnya. (Erwanto/red)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)