PJ Bupati Muna Barat : Dengan Kenaikan BBM Mari Kita Buat Gebrakan Baru - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Iklan


 

Iklan


 

Iklan


 

HUT RI ke 79


 

HUT SUARAKPK Ke 15


 

Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

15 September 2022

PJ Bupati Muna Barat : Dengan Kenaikan BBM Mari Kita Buat Gebrakan Baru

 


MUNA BARAT, suarakpk.com -


PJ Bupati Muna Barat, DR Bahri sepertinya tidak mau melihat warganya sedih akibat telah terjadinya kenaikan bahan bakar minyak (BBM).


Secara tegas dirinya meminta kepada seluruh warga masyarakatnya agar membuat gebrakan dalam hal bercocok tanam.


"Karena keniakan BBM ini bukan hanya di daerah kita terasa.  Tapi di seluruh Indonesia. Dan ini adalah kebijakan pusat, maka kita harus sejalan dengan pemerintah pusat,"ungkap DR Bahri 


Menurut DR Bahri bahwa  bias  dari kenaikan BBM adalah berdampak pada kenaikan inflasi yang begitu besar jika dibandingkan dengan sebelum kenaiakan harga


"Khusus sembilan bahan pokok (Sembako). Itu bakal terjadi perubahan harga yang mana itu akan ditentukan oleh  pasar dan juga pemerintah,"sebutnya.


Sebab,  fundamental ekonomi saat ini sangat terganggu karena krisis keuangan.Maka kita harus membuat gebrakan bersama dengan cara bercocok tanam untuk menekan inflasi  dengan melakukan operasi pasar dan  mendorong petani petani lebih produktif seperti menanam cabai atau bawang.


Kita akan pastikan pelaku pelaku pertanian di Muna Barat tetap mendapat perhatian dan mendukung program pemerintah.


"Kita fokus pada tanaman dengan cara kita lahirkan inovasi untuk lebih meningkatkan kualitas tanaman agar harga jual tetap stabil di pasaran,"pungkasnya. (Udin Yaddi}

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)