Pelaksanaan Upacara Bendera HUT RI ke-77 Tingkat Kecamatan Jati Berjalan Lancar - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

19 Agustus 2022

Pelaksanaan Upacara Bendera HUT RI ke-77 Tingkat Kecamatan Jati Berjalan Lancar


BLORA, suarakpk.com - Bertempat di lapangan sepak bola Garuda Doplang, pelaksanaan upacara bendera HUT RI ke-77, yang dipusatkan dilapangan sepak bola Garuda, selasa,(17/08/2022).


Diikuti Forcompincam, personil Polsek Jati, personil koramil 11/Jati,ibu Bhayangkara, Bayangkari, Kades,perangkat desa ,PGRI , perhutani, siswa SMP, SMKN 1 Jati, SLTA Swasta di kecamatan Jati.


Pelaksanaan upacar dimulai pukul 07.45 wib.


Sebagai inspektur upacara camat jati Muhari, sedangkan komandan upacara Bripka Pujiyanto.


Dengan kondisi lapangan yang becek karena 3 hari wilayah desa Doplang disore hari, dengan semangat juang yang tinggi dan disiplin pasukan paskibraka tetep menjalankan tugas nya dengan baik dan sukses. Sehingga sang saka merah putih berhasil dikibarkan dengan baik tanpa ada kendala teknis, yang luar biasa sang pembawa  bendera  karena sepatunya licin karena lokasi lapangan becek dan sepatunya licin sehingga dengan percaya diri yang tinggi, hanya dengan kaos kaki tidak merasa canggung tetep menjalankan tugasnya dengan baik sampai kembali ke pasukan paskibraka untuk keluar lapangan setelah pengibaran bendera sukses.


Pembacaan Pancasila dibacakan dibacakan Drs Muhari dan ditirukan seluruh peserta upacara.


Camat jati dalam sambutannya membacakan pesan bupati Blora Arif Rohman,


 "Merdeka mengembangkan potensi dirinya untuk mendukung keberhasilan pembangunan daerah. Yang bakat hukum, melaksanakan hukum dengan adil. Yang bakat seni, mengembangkan keseniannya untuk ekonomi kreatif. Yang bakat bertani, mengembangkan inovasi pertaniannya untuk meningkatkan produktivitas hasil panennya, yang bakat dalam bidang kesehatan, menyehatkan lingkungan masyarakat dengan memberikan edukasi yang tepat," katanya.


"Semuanya bergerak sesuai koridor masing-masing untuk kemajuan bersama. InshaAllah manfaatnya akan membawa keberkahan."


Potensi-potensi diri yang bebas ditekuni dan dikembangkan masyarakat ini, perlu bergerak bersama dalam koridor masing-masing.


"Semuanya bergerak sesuai koridor masing-masing untuk kemajuan bersama. InshaAllah manfaatnya akan membawa keberkahan."


Upacara Bendera HUT RI 77 dilapangan Garuda selesai pukul 08.25 wib. Selesai upacara  Forcompincam ,dan tamu undangan menuju pendopo Manggala praja kec jati untuk mengikuti prosesi detik detik proklamasi secara vertual dari istana merdeka Jakarta.


Hiburan barongan dari desa Doplang dan Tobo juga ikut meramaikan HUT RI ke-77 hanya menghibur warga yang ada di jalan dari BKK ke barat sampai pasar rakyat Doplang.


Wardi (45)warga dukuh klatak, dirinya bersyukur tahun ini bisa ikut memeriahkan HUT RI ditahun 2022 walau tidak semeriah dulu sebelum  pandemi covid 19 melanda negara indonesia," Semoga di tahun depan peringatan hari kemerdekaan ken78 bisa lebih meriah lagi,semoga covid 19 sudah tidak ada lagi,"punkas Wardi.


Setelah forcompincam dan tamu undangan sampai pendopo kecamatan Jati,langsung mengikuti upacara lagi secara vertual  dari awal sampai selesai  detik detik kemerdekaan tepat pukul 10.00 wib berjalan lancar sampai selesai upacara secara virtual selesai tepat pukul 10.20 wib. 


(Dwi /red)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)