YOGYAKARTA, suarakpk.com - Musyawarah Daerah VI Dewan Pimpinan Daerah Persatuan Ahli Gizi Infonesia (DPD Persagi) Daerah Istimewa Yogyakarta digelar pada Minggu (27/03/2022) bertempat di Harper Mangkubumi Hotel Kota Yogyakarta.
Dalam acara yang dihadiri oleh Pengurus DPD Persagi DIY, Utusan DPC Persagi dari 4 Kabupaten dan 1 Kota, Perguruan Tinggi Gizi di DIY serta Peninjau dari DPC se Kabupaten/Kota, juga diisi dengan *Seminar Ilmiah terkait isu strategis yaitu peran nurtisionis dan dietisien*, seminar tersebut disampaikan secara luring dan daring(zoom), serta live pada platform Youtube Persagi DIY.
Pemateri pertama dalam seminar ilmiah tersebut adalah Etty Dwi Lastini SKM, dalam paparannya Etty menjelaskan terkait Nutrisionis pemberdayaan masyarakat dalam penanggulangan stunting.
Dilanjut sesi kedua(Dietisien) materi Best Practice Praktik Dietisien (Mandiri dan Kolaboratif) oleh Tony Arjuna SGz MNutDiet , PhD AN APD dan Ineka Andi Tabita SGz RD MPH, lanjut sesi ketiga(Gizi Olahraga) materi Best Practice Pelayanan Gizi Olahraga pada Olahraga Prestasi oleh Dr. Mirza Hapsari Sakti Titis Penggalih SGz MPH RD.
Usai seminar pada siang harinya acara dilanjutkan dengan Sidang Pleno untuk memilih Ketua DPD Persagi DIY masa bakti 2022-2027.
Dan setelah melalui tahapan tahapan sidang pleno serta musyawarah mufakat yang berjalan dengan lancar memutuskan Ketua terpilih adalah Joko Susilo SKM., M.Kes sebagai Ketua DPD Persagi DIY periode 2022-2027. (Zudan/red)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar