Desa Klero Tengaran Tawarkan 3 Destinasi Wisata - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

26 Februari 2022

Desa Klero Tengaran Tawarkan 3 Destinasi Wisata

KAB. SEMARANG, suarakpk.com – Dalam upaya meningkatkan kesejahteraan warga masyarakat melalui pengembangan potensi di desa, pemerintah Desa Klero, Kecamatan Tengaran, Kabupaten Semarang, mulai gencar memasarkan beberapa destinasi wisata yang ada di wilayahnya, diantaranya Wisata Embung Sendang Mulyo, RTH, dan Candi Klero.

Meskipun ketiga destinasi wisata tersebut belum tertata dengan sempurna, namun wisata embung Sendang mulyo, memiliki spot yang indah dan menarik dengan menawarkan pemandangan alam pegunungan dan persawahan yang ada di sekitar lokasi.

Dituturkan, Kepala Desa Klero, H.Winarno,A.Md, bahwa dengan adanya beberapa tempat wisata yang ada di desa Klero, dirinya sangat mendukung dan bersemangat untuk memajukan tempat wisata.

“Saya sangat berkeinginan dan mendukung penuh dalam hal untuk meningkatkan dan memajukan tempat wisata,” tutur Winarno saat ditemui belum berapa lama ini, Jumat (25/02/22).

Winarno mengatakan, bahwa untuk meningkatkan destinasi wisata, Pemerintah Desa Klero, terkendala dengan pendanaan.

Sementara, Ketua Gapoktan, Edy Slamet Hartono, menjelaskan, bahwa untuk pembangunan embung Sendang Mulyo, mendapat bantuan dana melalui dinas pertanian yang bersumber dari APBN, sebesar Rp.120 juta, bantuan tersebut digunakan untuk mengairi sawah warga dengan luas 25 hektare yang ada di 2 desa, yakni Klero dan Regunung.

“Untuk perkembangan Embung Sendang Mulyo ini, selain dana dari dinas pertanian, juga dari Dana Desa (DD) dan swadaya masyarakat, khususnya RT 07,” jelasnya.

Edy mengaku bersyukur, bahwa dalam waktu dekat, akan ada perkembangan lagi di Embung tersebut, menurutnya, ada investor yang tertarik dan akan membangun embung menjadi agro wisata.

“Karena embung ini sangat bermanfaat sekali untuk warga masyarakat, yang dulunya kotor dan kumuh, karena hanya untuk merendam kayu atau bahan bangunan, namun sekarang sudah mulai tertata rapi, sehingga, setiap harinya sangat ramai pengunjungnya, bukan hanya dari warga sekitar, tapi dari berbagai daerah di luar Kecamatan Tengaran, mudah-mudahan embung ini ke depannya dapat menambah perekonomian masyarakat,” ujarnya.

Di sisi lain, sesepuh Embung Sendang Mulyo, Sugiat, berharap, embung Sendang mulyo dapat menjadi agro wisata untuk kemajuan desa Klero.

“Selain pemandangannya yang indah, embung ini juga jaraknya dekat dengan Candi Klero, kami berharap, kepada dinas terkait untuk menjadikan embung ini, menjadi tempat wisata maju dan berkembang, sehingga dapat mensejahterakan warga masyarakat, khususnya memperlancar perekonomian,” harapnya.

Sugiat meminta, jalan menuju embung dibangun segera, dan bila perlu di lebarkan.

“Sehingga akses menuju embung, lebih mudah dijangkau, karena ini adalah potensi desa yang bagus dan alami,” pungkasnya. (Mujib/red)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)