Percepat Pembentukan Herd Immunity, Polsek Serteng Amankan Vaksinasi - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Inalum


 



 

Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

28 Januari 2022

Percepat Pembentukan Herd Immunity, Polsek Serteng Amankan Vaksinasi

FOTO : Anggota Polsek Seruyan Tengah kembali melaksanakan monitoring dan pengamanan vaksinasi.


SERUYAN, suarakpk.com - Jajaran Polsek Seruyan Tengah, Polres Seruyan, Polda Kalteng kembali monitoring dan pengamanan vaksinasi di wilayah hukumnya.


Kali ini, Vaksinasi diperuntukan untuk anak-anak usia 6-11 tahun di SD Eka Tjipta Tanjung Paring Desa Sandul, Kecamatan Batu Ampar yang diikuti 158 siswa khusus dosis I.


Selain itu, vaksinasi juga dilaksanakan oleh petugas kesehatan di Puskesmas Rantau Pulut 2 Kecamatan Seruyan Tengah, Kabupaten Seruyan.


Kapolres Seruyan, AKBP Bayu Wicaksono SH SIK MSi melalui Kapolsek Seruyan Tengah AKP GS Rahail SH mengatakan, kegiatan tersebut adalah untuk mensukseskan kegiatan vaksinasi sehingga herd immunity anak-anak dan masyarakat cepat terbentuk.


"Ini adalah salah satu langkah Polsek Seruyan Tengah dalam mendukung penekanan penyebaran Covid-19, selain itu kami juga mengingatkan masyarakat untuk disiplin Prokes," tukasnya. (*)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)