Kapolres Seruyan Tinjau Proses Vaksinasi di Rantau Pulut - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

17 Desember 2021

Kapolres Seruyan Tinjau Proses Vaksinasi di Rantau Pulut

FOTO : Kapolres Seruyan, AKBP Bayu Wicaksono didampingi Kapolsek Seruyan Tengah Iptu GS Rahail saat memantau pelaksanaan vaksinasi.


SERUYAN, suarakpk.com - Kapolres Seruyan, AKBP Bayu Wicaksono SH SIK MSi didampingi JPU Polres mengecek proses pelaksanaan vaksinasi dan cek stok ketersediaan vaksin di Kecamatan Seruyan Tengah, Jumat 17 Desember 2021 pukul 11.00 WIB.


Kedatagan rombongan langsung disambut oleh Kapolsek Seruyan Tengah, Iptu GS Rahail SH serta sejumlah personelnya.


Dalam kesempatan itu, Kapolres langsung memantau vaksinasi untuk masyarakat umum yang dilaksanakan di UPTD Puskesmas Rantau Pulut 1, Kecamatan Seruyan Tengah, Kabupaten Seruyan, Provinsi Kalteng.


Kapolres juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada masyarakat yang mengikuti vaksinasi.


"Saya kesini untuk memastikan progres vaksinas serta ketersediaan vaksin. Saya lihat di Kecamatan Seruyan Tengah ini masyarakat sudah mulai paham bahwa vaksin itu penting, bahkan dari laporan Kapolsek pelaksanaan vaksinasi hampir setiap hari," ungkap Bayu Wicaksono.


Dirinya mengapresiasi tenaga medis atas kinerja dan dedikasinya dalam melaksanakan kegiatan vaksinasi di Kecamatan Seruyan Tengah, khususnya Rantau Pulut 1 hingga saat ini sudah mencapai angka 78 persen.


"Pelaksanaan vaksinasi di Kecamatan Seruyan Tengah sudah mencapai 78 persen, ini cukup bagus. Saya berharap terus digenjot jika habis segera berkoordinasi sehingga akan didatangkan lagi," cetusnya.


Kapolres juga mengimbau masyarakat agar tetap mematuhi protokol kesehatan selama status pandemi, karena Covid-19 belum berakhir dan menginformasikan bahwa Covid-19 memiliki varian baru yakni varian Omicron.


"Kita harus memperketat lagi protokol kesehatan karena varian baru ada, jangan samapi varian baru ini masuk," tutupnya. (*)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)