Keterangan gambar : Koordinator Kadin Batu Bara Berbagi, Burhan Saleh (kanan) saat menyerahkan beras ke warga Desa Kamis 16/12/2021.
Batu Bara, suarakpk.com - Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kabupaten Batu Bara kembali berbagi sembako kepada warga yang kurang mampu di Desa Sei Simujur dan Desa Kandangan, Kecamatan Laut Tador, Kabupaten Batu Bara, Sumatera Utara, Kamis (16/12/2021).
Dalam penyaluran, Kadin tidak bosan bosannya mengajak masyarakat mensukseskan program vaksinasi.
" Kepada warga yang belum divaksin, ayo segera melakukan vaksin dilokasi atau tempat yang disediakan" ajak Ketua Kadin Batu Bara, OK Faizal A Djalil SE melalui Koordinator Kadin Batu Bara Berbagi, Burhan Saleh.
Pada kesempatan itu Burhan menjelaskan, tujuan awal diluncurkan program Kadin Batu Bara Berbagi, hanya untuk membantu (berbagi) kepada masyarakat di bulan suci Ramadhan pada bulan April lalu tahun lalu.
Namun disaat bersamaan, Dunia termasuk Indonesia dihantam pandemi covid-19 dan nyaris perekonomian lumpuh dan berimbas kepada perekonomian masyarakat.
" Melihat kondisi tersebut, Kadin Batu Bara kemudian meneruskan program Kadin Batu Bara Berbagi hingga saat ini" tuaksnya.
Lebih lanjut Burhan mengatakan, Kadin Batubara Berbagi bertujuan untuk meringankan beban dan membantu masyarakat ditengah pandemi covid-19.
" Hari ini kami berbagi 75 karung beras ke warga 2 desa, semoga bantuan ini dapat sedikit meringankan beban masyarakat setempat" ujarnya.
Ketua PD Ansor Kabupaten Batu Bara ini juga mengatakan, pandemi Covid-19 ini akan segera usai jika masyarakat mendukung program vaksinasi.
" Kalau masyarakat mendukung vaksinasi, Insyaa Allah pandemi covid-19 ini akan segera berakhir" kata Burhan.
Suwardi warga setempat sangat mengapresiasi langkah yang dilakukan Kadin Batu Bara yang ikut berperan membantu pemerintah dalam rangka penanggulangan pandemi covid-19.
"Kita dukung langkah Kadin Batu Bara, ditengah pandemi covid-19, Kadin Batu Bara mampu membantu sembako dan mengajak warga untuk ikut vaksin" ucapnya.
(Amy)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar