KAB.SEMARANG, suarakpk.com – Kepala Seksi Pemerintahan Desa Cukil, Kecamatan Tengaran, Kabupaten Semarang, Muhamad Tamsir, kemarin Kamis (1/10), resmi dilantik oleh Kepala Desa Cukil, H.Mulyono di Pendopo Balai Desa Cukil.
Nampak hadir dalam pelantikan Camat Tengaran, Dewanto, S.STP,.MM, Kapolsek Tengaran, AKP Yartono, Danramil 06/Tengaran, Lettu Supardi, Bhabinsa, Bhabinkamtipmas
Desa Cukil, Kepala Desa Cukil, bersama Perangkat Desa lainya dan tamu Undangan.
Kepala Desa Cukil, H, Mulyono, saat ditemui Media di Pendopo Balai Desa Cukil mengaku bahagia dengan terisinya Kasi Pemerintahan yang sudah lama kosong.
“Alhamdulillah walaupun dalam keadaan Covid, kita bisa melaksanakan pelantikan, dengan dukungan semua Perangkat dan tokoh Masyarak setempat dan dukungan dari tim Kecamatan, Kapolsek juga Danramil 06/Tengaran, mestinya sesuai protokol Kesehatan,” ucapnya.
Dengan adanya kasi baru, Mulyono berharap ke depannya Desa Cukil akan semakin maju dan pembangunannya bisa lancer.
“Harapan kami ke depan, Semoga kasi yang baru dilantik selalu taat pada Peraturan desa, dan bisa mengemban tugasnya dengan sebaik-baiknya di Pemerintahan Desa Cukil, semoga nanti bisa menjadi contoh yang baik,” harapnya.
Dikatakan Mulyono, bahwa saat ini Desa Cukil sedang membangun dan dirinya atasnama Pemdes Cukil menyampaikan rasa terimakasih kepada Pemerintah yang sudah membantu warganya yang kurang mampu.
“Seperti adanya bantuan BLT DD yang tiga bulan kemarin warga mendapat Rp.600 ribu dan yang tiga bulan kedepan 300 ribu rupiah, Bansos, sembako dan sebagainya, alhamdulillah semua bisa merata,” katanya.
Sementara, Kasi Pemerintahan terpilih, Muhamad Tamsir, mengungkapkan rasa syukur atas pelantikan dirinya sebagai Kasi Pemerintahan yang baru.
“Setelah prosesi pelantikan dan diambil sumpah janji, ini adalah merupakan tanggung jawab dan amanah kepada masyarakat dan Negara Republik Indonesia,” pungkasnya. (Mujib/Solikin/red)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar