KAB, SEMARANG, suarakpk.com – Dua perangkat Desa Regunung, Kecamatan Tengaran, Kabupaten Semarang, kemarin Kamis (1/10) resmi dilantik oleh Kepala Desa Regunung di Pendopo Balai Desa setempat.
Kedua perangkat desa regunung yang dilantik adalah Kepala Seksi Kesejahteraan Desa Regunung yang sebelumnya kosong, saat ini diisi oleh Ahmadi Susanto dan Kepala Dusun dijabat oleh Tuhono.
Nampak hadir dalam pelantikan kedua perangkat diantaranya, Camat Tengaran, Dewanto,S.STP., MM, Kapolsek Tengaran AKP Yartono, Danramil 06/engaran, Lettu Supardi, Bhabinsa, Bhabinkamtipmas Desa Regunung, Kepala Desa Regunung H.Kholil bersama perangkat desa lainya dan tamu undangan serta Tokoh masyarakat setempat.
Dalam sambutannya, Kepala Desa Regunung, H.Kholil mengungkapkan rasa syukurnya atas terselenggaranya pelantikan kedua perangkat desa yang ke depan akan membantu dirinya menjalankan tugas menata pembangunan Desa Regunung. Dirinya juga mengucapkan rasa terimakasihnya kepada seluruh tim seleksi perangkat desa yang telah bekerja secara maksimal hingga terselenggaranya pelantikannya.
“Alhamdulillah Acara Pelantikan sudah selesai dan berjalan lancar, selain itu kami juga mengucapkan banyak-banyak terimakasih kepada Tim Seleksi penjaringan Perangkat desa regunung yang dari awal sampai akhir bisa berjalan sukses, tanpa ada hambatan suatu apapun,” ucapnya,
Selain itu, Kholil juga mengucapkan selamat kepada kedua perangkat desa terpilih, dirinya berharap ke depan kedua perangkat desa terpilih dan telah dilantik untuk dapat menjalankan tugasnya membantu dalam pelayanan dan pembangunan Desa Regunug.
“Yang selanjutnya kami ucapkan kepada Ahmadi dan Tuhono, anda berdua sudah dibilang Perangkat Desa Regunung, karena sudah dilantik, kami juga berpesan kepada kedua perangkat terpilih, semoga jangan Lelah, tidak sembrono, harus tetap semangat dan semoga dengan adanya perangkat yang baru, khususnya Desa Regunung semoga tambah Maju,” ungkapnya ,
Hal senada juga disampaikan Camat Tengaran, Dewanto,S.STP.,MM yang turut memberikan ucapan selamat kepada kedua Perangkat yang baru dilantik.
“Selaku Kepala Dusun dan Kaur Kesejahteraan yang Baru, kami titip agar jalannya Pemerintahan Desa dapat berjalan sebagaimana mestinya, karena, ini menyangkut dengan Pemerintahan dan diharapkan bisa mendukung tugas dari Kepala Desa, semoga pemerintahan Desa Regunung dapat berjalan dengan lancar dan Sukses, tanggung jawab sudah ada di pundak anda berdua,” ujarnya.
Lebih lanjut Dewanto, menyampaikan rasa terimakasih kepada Kepala Desa Regunung, Ketua BPD, juga panitia tim seleksi.
“Kami melihat seleksi ini sangat transparan,” tandasnya.
Sementara, Kedua perangkat terlantik mengaku, bahwa hati itu merupakan hari yang sangat istimewa sekali bagi mereka berdua dan keluarga.
“Karena pada hari ini, awal pengabdian kami kepada masyarakat, dengan setatus sebagai perangkat desa, dimana kita berdua telah dilantik juga diambil sumpah jabatan, serta dilantik oleh Kepala Desa,” ungkapnya.
Dan dari sini, lanjut Kepala Seksi Kesejahteraan Desa Regunung Ahmadi Susanto, dirinya bersama Tuhono akan mengemban tugas serta tanggung jawab sebagai Perangkat Desa Regunung.
“Dan tugas utama kami yang diamanatkan oleh Undang-Undang Desa Nomor : 06 Tahun 2014, adalah sebagai pembantu Kepala Desa dalam melaksanakan tugas dan kewenangannya, tentu tidak mudah dalam melaksanakan tugas sebagai pelayan masyarakat dan mengabdi pada Pemerintah,” lanjutnya.
Ahmadi percaya, bahwa dirinya tidak akan menjalankan tugasnya sendirian, namun akan selalu bersama, bersinergi dengan seluruh perangkat Desa Regunung.
“Kita laksanakan tugas tidak sendirian, selalu bersama, berdampingan dengan semua lapisan masyarakat, maka, insyaallah, kami akan dapat menjalankan tugas amanat ini dengan sebaik-baiknya, maka dari itu, kami selalu mengharapkan Kerjasama, bimbingan serta dukungan baik dari lembaga Desa, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama dan semua lapisan masyarakat pada Umumnya,” pungkasnya. (Mujib/Solikin/red)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar