Ketgam : lahan pertanian, perkebunan dan pemukiman Warga saat terendam banjir.
Batu Bara, suarakpk.com -Sehubungan terjadinya bencana alam akibat tanggul sungai Sei Suka jebol sepanjang 20 m di Desa Sei Buah Keras beberapa hari lalu, mengakibatkan rumah pemukiman Warga, Sawah dan areal perkebunan terendam banjir.
Menurut Kades Sei Buah Keras Syarifuddin Selasa (08/09/2020) diruanngan nya ada 30 HaLahan pertanian, 167 Ha Lahan Perkebunan rusak dan 4000 m Pemakaman, 1,5 km jalan Kabupaten, 700 m jalan Desa, 36 unit rumah yerendam banjir juga bronjongan 60 m rusak.
Ketham Kades Sei Buah Keras Syarifuddin.
Kades berharap normalisasi sungai 11 KM yang ada di Dusun Magung, Magung Baru, Perkubuan, Sungai periuk dan dusun Limau Kapas Desa Sei Buah Keras Kecamatan Medang Deras Kabupaten Batu Bara Sumatera Utara.
Banjir tahunan ini menurut Kades terjadi pada Jum'at 04/09/2929 sore setinggi 50 Cm hingga 1 meter.
" Kalau di sungai periuk air nya mencapai pinggang orang dewasa" kata nya.
Lanjut nya, banjir ini terjadi karena sungai Sei Suka menuju Kuala Pagurawan mengalami kedangkalan.
Beliau menambahkan, jika sungai ini di lakukan pengerukan (normalisasi) maka banjir tahunan ini akan teratasi.
" Ini sudah dialami warga selam 45 tahun" imbuh nya.
Selain itu Syarifuddin berharap kepada Pemerintah agar menutup aliran Sei Sibarau.
"Jika aliran Sei Sibarau di alihkan ke sungai lama dekat SMP N 1 Medang Deras semua ini insyaa Allah akan teratasi" tutupnya.
Sampai berita ini dikirim pemukiman Warga sudah mulai mengering.
(575)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar