FOTO : Kapolda Kalteng, Irjen Pol Dedi Prasetyo bersama PJU membagikan masker dan beras di depan Mapolda.
PALANGKA RAYA,
suarakpk.com –
Memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-75 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI),
Polisi Daerah (Polda) Kalimantan Tengah (Kalteng) dan Ibu Bhayangkari Kalteng
bagikan 3.000 masker kepada pengguna jalan, Selasa (18/08/2020) pagi.
Gerakan Maskerisasi tersebut adalah terobosan Kapolda
Kalteng, Irjen Pol Dr Dedi Prasetyo MHum MSi MM untuk memutus mata rantai
penyebaran Covid-19 di Kalimantan Tengah, khususnya Kota Palangka Raya sendiri.
“Maskerisasi atau membagikan masker kepada masyarakat
bertujuan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Alhamdulillah
kesadaran masyarakat dalam menggunakan masker sudah cukup bagus kurang lebih
70-75 persen masyarakat sudah menggunakan masker”. Sebut Kapolda Kalteng usai
membagikan masker kepada awak media.
Pria berpangkat bintang dua ini menambahkan, selain
membagikan masker Polri juga membantu pemerintah dalam mensosialisasikan
penerapan protokol kesehatan, seperti penggunaan masker. Menggunakan masker
minimal dapat mencegah penyebaran Covid 60 persen.
“Apabila protokol kesehatan kita jalankan, saya yakin
masyarakat lebih sehat dan produktif. Pembagian masker dan sosialisasi terus
kita lakukan agar Kalteng bebas dari Covid-19, selain pembagian masker kita
juga membakitan beras kepada masyarakat yang membutuhkan”. Ungkap mantan
Wakapolda Kalteng ini.
Sesekali Kapolda Dedi Prasetyo langsung membagikan masker
kepada pengguna jalan dan memasangkannya. Bahkan pas seorang ibu-ibu
menggunakan sepeda pancar melintas, Kapolda langsung memberikan masker dan
beras, bahkan dirinya langsung memastikan beras ditaruh di sepeda ibu tersebut
tidak jatuh dengan mengikatkannya dibelakang menggunakan tali karet ban.
FOTO : Ketua Bhayangkari Polda Kalteng, Martha Dedi Prasetyo bersama ibu-ibu Bhayangkari turun kejalan membagikan masker dan paket beras kepada pengguna jalan.
Pembagian masker di depan Mapolda Kalteng berlanjut oleh
Ibu-ibu Bhayangkari Polda Kalteng yang dipimpin Martha Dedi Prasetyo selaku
Ketua Bhayangkari Kalteng.
“Kita harapkan masker yang kita berikan ini membawa manfaat
kepada penggunanya dalam mencegah virus Covid-19 yang melanda dunia sekarang
ini. Saya berpesan kepada masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan, yaitu
dalah satu menggunakan masker”. Harapnya. (nto)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar