Bupati Jaya S Monong Pantau Rapid Test Massal - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Hari Pers


 

Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

10 Juni 2020

Bupati Jaya S Monong Pantau Rapid Test Massal

FOTO : Bupati Kabupaten Gumas, Jaya Samaya Monong didampingi Kapolres saat memantau Rapid Test Massal di kawasan Pasar Lama Kuala Kurun pada Selasa (09/06/2020).

GUNUNG MAS, SUARAKPK – Dalam upaya memutus mata rantai penyebaran virus Corona atau Covid-19, Pemerintah Kabupaten Gunung Mas (Gumas) melakukan Rapid Test massal di Jantung Ibukota Kuala Kurun sebutan Kota Gumas.

Rapid Test massal yang dilaksanakan eh Tim Gugus Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 dari Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Gumas itu dipantau secara langsung Bupati Jaya Samaya Monong.

Bupati Jaya S Monong mengatakan, Rapid Test massal menyasar pedagang di pasar dan masyarakat lainnya. Sehingga dapat menjawab semua keresahan di tengah pandemi virus Corona yang masih melanda.

“Ini kita lakuka untuk melakuka pemetaan dan sebagai upaya antisipasi penyebaran Covid-19 di Kabupaten Gumas. Disini kita menjangkau pedagang di pasar lama, tukang parkir, tukang ojek, termasuk mereka yang isolasi mandiri. Tidak kelas juga petugas kita dan terlebih masyarakat yang ada di dekat pasar lama". Ungkap Jaya S Monong dan didamping Wakil Ketua Tim Satgas AKBP Rudi Asriman SIK pada Selasa (09/06/2020).

Disampaikan Bupati Gumas ini, pelaksanaan Rapid Rest tersebut dilaksanakan selama dua hari, mengingat jumlah yang dilakukan banyak dan ini juga mengantisipasi berkerumunnya orangnya.

“Selain Rapid Rest massal di pasar lama, kita akan melakukan Rapid Rest di dua kecamatan seperti Kecamatan Tewah dan Kecamatan lainnya. Karena disana juga terbanyak kasus yang positif, sehingga sangat perlu dilakukan tes”. Ujarnya.

Jaya menambahkan, apabila ada pasien yang positif atau reaktif, maka selanjutnya akan dilakukan isolasi. Bahkan sudah ada tempat yang akan dipersiapkan di RSUD Kuala Kurun. Karena sebelumnya sudah diberitahukan, bahwa akan ada tempat dipersiapkan ruang isolasi.

“Dengan adanya rapid test ini dan dilakukan juga swab, sehingga kalau ada yang reaktif, maka akan disarankan untuk diisolasi di RS Kurun. Karena sudah ada tempatnya". Pungkasnya. (nto)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)