Sensus Penduduk 2020 Di Kecamatan Tunjungan Blora - SUARAKPK

BERITA HARI INI

Home Top Ad


Inalum


 



 

Penghargaan dari Kedubes Maroko


 

19 Februari 2020

Sensus Penduduk 2020 Di Kecamatan Tunjungan Blora



BLORA, suarakpk.com - Dalam rangka menyukseskan program nasional yaitu Sensus Penduduk 2020 (SP2020), Pemerintah Kecamatan Tunjungan, Kabupaten Blora akan mengawali dengan pelaksanaan sensus secara online pada 15 Februari- 31 Maret 2020. Hal tersebut terlihat dalam kegiatan rapat koordinasi tingkat Kecamatan Tunjungan, siang tadi, Rabu (19/2).
Rapat koordinasi yang digelar di Pendopo Kecamatan Tunjungan Kabupaten Blora, juga dihadiri oleh, Camat Tunjungan, Dwi Bambang Priyono,SE, Danramil Tunjungan yang di wakili Pelda Musaroni, Kapolsek Tunjungan AKP Budiyono,SH yang diwakili Bripka Joko Purwanto, Kepala KUA Tunjungan serta Kades se Kecamatan Tunjungan dan Tim dari Badan Pusat Statistik Kabupaten Blora yang dipimpin Kasi IPDS Purwanto.

Dalam sambutanya Camat Tunjungan Dwi Bambang Priyono, SE, mengapresiasi kegaitan yang diadakan oleh BPS ini.
"Saya sangat mengapresiasi kegiatan yang diadakan oleh BPS ini, semoga kegiatan sensus penduduk ini berjalan baik," ucap Camat Tunjungan.
Dwi berharap kepada peserta yang mengikuti kegiatan agar dapat mengikuti kegiatan ini dengan baik mulai dari awal sampai akhir. Bila ada hal yang tidak dimengerti harap ditanyakan kepada narasumber.

Camat Tunjungan mengaku telah menginstruksikan Kepala Desa beserta perangkat, agar dapat mensosialisasikan kepada staf yang ada di kantor masing-masing.
"Para Kepala Desa dan Perangkat agar dapat juga mensosialisasikan kepada masyarakat untuk dapat berpartisipasi mengisi data dalam kegiatan sensus penduduk secara online," instruksi Dwi.

Sementara itu Kapolsek Tunjungan Polres Blora AKP Budiyono,SH, mengatakan bahwa pihaknya akan mendukung penuh sensus penduduk online yang digelar pemerintah, untuk menuju Indonesia yang sejahtera.
"Tentunya kami akan dukung penuh kegiatan ini, dan akan kami kerahkan bhabimkamtibmas untuk selalu jalin sinergi dengan pihak terkait dalam sosialisasi sensus penduduk online," kata AKP Budiyono. (Bambang/red)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT SUARAKPK Ke 9 (2018)