SOFIFI, suarakpk.com - Lift yang menghubungkan antara lanrai satu sampai lantai empat kantor gubernur Maluku Utara yang baru di perbaiki sudah rusak lagi, padahal lift tersebut diperbaiki dengan menelan anggaran ratusan juta rupiah. Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang berkantor mengeluhkan kerusakan lift tersebut yang suda beberapa hari ini mengalami kerusakan. Kepada suarakpk.com, kemarin Selasa (17/07/2018) salah satu PNS yang enggan namanya di tulis menuturkan, "Sudah beberapa hari ini tangga lift tidak berfungsi (rusak) sehingga kami tidak bisa menggunakannya,"ucap salah satu pegawai dengan nada kesal.
Lanjutanya, kerusakan sebelumnya sudah memakan anggaran yang cukup besar, semestinya harus dikerjakan dengan baik sehingga dapat digunakan dalam jangka waktu yang lama. "Lift ini sebelumnya sudah rusak, tapi sudah diperbaiki dan sekrang rusak lagi, padahal kerusakannya lalu dan diperbaiki dengan anggaran yang cukup besar."kesalnya.
Salah satu pegawai biro umum Jabal, ketika di konfirmasi mengatakan, kerusakan disebabkan adanya beberapa alat yang rusak dan pihaknya tidak bisa memperbaiki sehingga perlu mendatangkan tenaga tekhnik dari Jawa sehingga bisa diperbaiki."Kerusakan lift, hanya tekhnisi yang dapat menyimpulkan apa kerusakannya, karena kami tidak memiliki tekhnisi sehingga perlu mendatangkan tenaga tekhnisi dari Jawa."ujarnya.(rd).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar