Labuhanbatu Utara, suarakpk.com - Sebanyak 32
satuan kerja perangkat daerah (SKPD) yang ada di jajaran Pemkab Labuhanbatu
Utara menandatangani pakta integritas atau surat perjanjian kerja Tahun 2017.
Penandatanganan
yang dilaksanakan di aula kantor bupati tersebut disaksikan langsung Bupati
Labura H Kharuddin Syah SE.
Pada kesempatan
itu, bupati meminta kepada para pimpinan SKPD untuk bekerja sesuai tugas pokok
dan fungsi, hukum dan anggaran yang berlaku.
Karena pekerjaan
itu merupakan tanggung jawab. “Bekerjalah dengan ikhlas dan tulus dalam
melayani masyarakat. Insya Allah pekerjaan yang berat yang diemban akan terasa
ringan,” katanya.
Orang pertama di
tanah Basimpul Kuat Babontuk Elok itu juga berharap agar aparatur sipil Negara
(ASN) bisa menjadi tauladan bagi masyarakat sekitar tempat tinggal.
Selain itu, ia
meminta agar tetap menjaga kebersihan tempat-tempat umum serta menjaga
kekompakan kerja.
“Jalinkan kerjasama
dan bekerjalah sesuai dengan tupoksi yang ada,” jelasnya dalam acara yang
berlangsung sederhana tersebut.
Penandatangan pakta
integritas tersebut juga disaksikan Sekdakab Labura Drs H Ahmad Fuad Lubis MSi,
Asisten Pemerintahan dan Kesra H Habibbuddin Siregar AP MAP dan juga diikuti
jajaran SKPD.( IR.014/Sumut)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar